Selayang Pandang

Kelompok Informasi Masyarat (KIM) ARKATIF berasal dari kata AR yang berarti Arek (anak), KA yang berarti Karangsuko adalah nama desa di Kec. Pagelaran Kab. Malang. Sedangkan TIF yang berarti kreatif. Jadi KIM ARKATIF berarti tempat atau wadah pengembangan remaja di desa Karangsuko yang kreatif dalam bidang informasi dan teknologi.

KIM ARKATIF adalah sebagai media online yang diperuntukkan untuk memuat informasi baik potensi daya tarik wisata, perekonomian, pendidikan, sosial dan budaya yang ada di Desa Karangsuko, Desa-Desa Se-Kecamatan Pagelaran dan Se-Kabupaten Malang. 

KIM ARKATIF berdiri pada tanggal 11 Mei 2015 atas dorongan dari Pemerintah Desa Karangsuko untuk mengikuti ajang Lomba Cipta BLOG yang diselenggarakan oleh Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Pariwisata Kabupaten Malang, sekaligus sebagai wadah pengembangan generasi muda yang tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial dari, oleh dan untuk masyarakat terutama generasi muda di wilayah desa/kelurahan atau komunitas adat sederajat dan terutama bergerak di bidang informasi dan telekomunikasi (IT).

 
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda, Semoga Bermanfaat !!!